Jakarta - PT Asuransi Asei Indonesia bekerjasama dengan Bank SulutGo dalam penjaminan agunan kredit. Asuransi Asei memberikan proteksi terhadap aset yang menjadi jaminan nasabah kepada bank milik Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara tersebut. Penandatangan kerjasama dilakukan di Kantor Pusat Asuransi Asei di Jakarta oleh Direktur Teknik Asuransi Asei Riduan Simanjuntak dengan Direktur Utama Bank SulutGo Johanis Ch. Salibana, disaksikan Direktur Keuangan Asuransi Asei M Syamsudin Cholid, Jumat (28/8).
Direktur Keuangan Asuransi Asei, Syamsudin Cholid mengungkapkan kerjasama Asuransi Asei dan Bank SulutGo sudah lama terjalin, dan kali ini adalah perluasan kerjasama meliputi perjanjian penjaminan kredit, bank garansi, agunan kredit, dan lainnya. Salah satu kerjasama adalah tahun 2011 berupa bank garansi. “Baru saja kerjasama bank garansi dimulai, tiba-tiba ada klaim besar Rp 4 miliar dari usaha batubara, kita belum banyak mendapatkan premi tapi Asei dapat memenuhi kewajibannya sesuai dengan perjanjian kerjasama proses 14 hari,” ungkap Syamsudin, seperti dikutip dari keterangan pers yang diterima, Selasa (1/9).
Sementara itu, Direktur Utama Bank SulutGo Johanis Ch Salibana memamaparkan, kerjasama antara Bank Sulut dengan Asuransi Asei memberikan nilai tambah dan memberikan manfaat bagi kedua belah pihak. “Kami sangat memerlukan dukungan Asuransi Asei untuk mem-backup risiko Bank SuluGo,” ungkapnya. Menurut Johanis, Bank SulutGo memilih Asuransi Asei untuk mitra kerjasama sejak dulu. “Asuransi Asei menjadi mitra strategis bagi Bank SulutGo karena banyak hal yang tidak bisa di-cover oleh asuransi lain dapat dicover Asuransi Asei,” papar Johanis.
Johanis menyebutkan dalam kondisi ekonomi yang sedang melesu saat ini, Bank SulutGo terus berupaya meningkatkan kinerjanya agar produksi pada tahun 2015 meningkat. Salah satunya, Bank SulutGo mencanangkan program Bank Sulut Go! untuk menghasilkan produksi lebih baik.
PT Asuransi Asei Indonesia (Asuransi Asei) merupakan hasil transformasi PT Asuransi Ekspor Indonesia (Persero) yang berpengalaman dan memiliki kompetensi di bidang asuransi dan jaminan. Asuransi Asei hadir menjadi menjadi perusahaan asuransi yang lebih dinamis dan mampu menghadapi tantangan masa depan. Bahkan, Asuransi Asei mencanangkan menjadi salah satu pemain utama di kawasan regional, seiring dengan diberlakukannya era perdagangan bebas ASEAN, Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA / ASEAN Economic Community).
Asuransi Asei kini berorientasi pada kualitas produk dan jasa serta kepuasan pelanggan, antara lain dengan melakukan peningkatan kualitas layanan customer service, teknologi informasi (IT), serta kemudahan akses informasi nasabah. Asei juga akan semakin dekat dengan nasabahnya melalui program dan sarana komunikasi dengan nasabah yang akan melahirkan hubungan yang saling menguntungkan.
Asuansi Asei memiliki produk unggulan, yaitu Asuransi Ekspor, Asuransi Kredit, Asuransi Umum, Penjaminan, dan Asuransi Syariah. Pelayanan Asei didukung oleh 51 kantor yang terdiri dari 21 kantor cabang dan 30 kantor pemasaran dan tersebar di seluruh Indonesia. Dalam kancah internasional, Asuransi Asei telah sejak lama tergabung dalam Berneunion, dan Aman Union.